Thursday 29 November 2012

Menerimamu Tanpa Syarat

Manusia, merupakan salah satu makhluk yang diciptakan tuhan yang ada di muka bumi ini, akal menjadi pembeda dengan makhluk lainnya. Dengan akal manusia akan dapat membedakan mana yang baik dan tidak. Posisi akalpun memiliki peranan yang sangat penting dalam diri manusia, sehingga menjadi control semua perilakunya.

Namun walaupun semua manusia memiliki akal yang sama, outputnya akan berbeda-beda antara satu dan lainnya.

Dengan berbagai perbedaan yang dimiliki individu, maka masih pantaskah kita untuk menerima seseorang dengan syarat. Ya...Terkadang dalam keseharian, kita akan menerima seseorang manakala dia memenuhi standar yang kita punya, dengan beralasan prinsip kita seringkali menjudge seseorang yang berbeda dengan kita adalah salah. Terlebih jika sudah menyangkut masalah agama,  kita sudah “merasa” menjalankan semua aturan tuhan.  Sehingga manakala kita melihat seseorang yang tidak menjalankan apa yang kita jalankan, atau bahkan dia melakukan apa yang tidak kita suka, maka stempel salahpun kita berikan.

Padahal sejatinya setiap individu itu unik, Gaya hidup manusia tidak ada yang identik sama, sekalipun pada orang kembar. Sekurang-kurangnya ada dua factor yang menunjukkan gaya hidup seseorang menjadi unik, kekuatan dari dalam diri yang dibawa sejak lahir dan kekuatan yang datang dari lingkungan dimana individu itu berada. Dengan adanya perbedaan lingkungan dan pembawaan, maka tidak ada manusia yang berperilaku dalam cara yang sama.

Sehingga bagi kita kemampuan untuk menerima tanpa syarat adalah hal yang sangat urgent. Boleh saja kita berfikir ideal, namun dalam tataran gerakan sudah sepantasnya kita untuk membuka tangan kita untuk menerima semua perbedaan. Perbedaan merupakan pemersatu untuk meningkatkan saling pengertian. Saling memeahami, saling mengayomi dan saling mnegasihi. Karena dia begitu indah untuk kita tolak hanya karena dia beda dengan kita.

Terimalah dia apa adanya
Karena dia adalah dia
Dia bukan kita
Hanya satu yang sama
Kita diciptakan oleh tuhan yang sama
Allah swt

Sunday 25 November 2012

Tidak sehangat senyum mentari




Pagi ini matahari masih malu-malu untuk menampakan senyumannya, senyuman hangat tanpa basa basi yang selalu ia pancarkan beberapa bulan yang lalu, senyuman yang mengantarkan kesejukan nampak hari ini belum terlihat. Entah apa yang menyebabkan hari ini dia belum muncul. Ooooh ia aku baru ingat ini mungkin karena bulan sekarang sudah mulai masuk masa dimana senyuman itu di batasi dengan masa lain dimana setiap hari akan ada pembagian job dimana wajah murammu lebih banyak menampakan diri, daripada senyuman hangat milik sang mentari.

Dulu tatkala senyumu selalu nampak setiap hari, aku para penikmatmu sering mencibirmu dengan kata yang tak kusadari itu mungkin membuatmu sakit. Tapi kuyakin ketidak hadiranmu di pagi ini bukan karena engkau marah pada cibirinku atau bahkan membenciku.

Aku ingin sepertimu selalu tersenyum kepada siapapun yang ada tanpa pilih, seyummu mampu menembus lorong-lorong kegelapan yang ada di muka bumi, senyumu mampu menguatkan tangkai bunga mawar yang layu, senyumu bahkan kau berikan tanpa pamrih, engkau tak memintaku harus memujamu, beda sekali denganku makhluk yang di beri akal ini seringkali senyum hanya kepada mereka yang kusuka, akupun berbagi cahaya hanya kepada mereka yang sekufu denganku, bahkan seringkali aku menebar senyum hanya agar mereka mengagumiku, terlebih jika aku punya keinginan dan kepentingan…

Aku sungguh malu padamu, kita sama-sama makhluk yang di ciptakan tuhan, bahkan konon aku lebih mulia darimu, karena aku di berikan akal yang justru dengan akal itu aku malah jauh lebih rendah darimu, yaaaa betul, akalku seringkali kugunakan hanya untuk mencari agar syahwatku dapat terpuaskan.

Terlebih jika syahwat itu bernama kekuasaan, beribu cara akan ku gunakan agar senyum ini mendulang suara yang besar. Hypocritepun kami pilih agar mereka mengagumiku. Berbagai strategi aku gunakan agar semua orang tau akan kedermawananku. Bahwa cahayaku mampu membawa jabar yang gemilang.   

Bersukurlah karena tiga bulan kedepan walaupun senyum mentari akan selalu berebut dengan wajah mendung yang bukan menandakan sedang bermuram, kampung kecil ini akan sesak dengan para penebar senyum…senyum kemunafikan....

*********************************************************************************

Gie
by Erros SO7 feat. Okta 

Sampaikanlah pada ibuku
Aku pulang terlambat waktu
Ku akan menaklukkan malam
Dengan jalan pikiranku

Sampaikanlah pada bapakku
Aku mencari jalan atas 
Semua keresahan-keresahan ini
Kegelisahan manusia

   retaplah malam yg dingin

Reff: tak pernah berhenti berjuang
pecahkan teka-teki malam
tak pernah berhenti berjuang
pecahkan teka-teki keadilan

Berbagi waktu dengan alam
Kau akan tahu siapa dirimu yg sebenarnya
Hakikat manusia

Repeat reff

keadilan, keadilan

* akan aku telusuri
  jalan yg setapak ini
  semoga kutemukan jawaban

Repeat * [3x]

  jawaban, jawaban, jawaban, oh oh oh


Saturday 24 November 2012

Muharram

Tidak terasa hari berganti sangat cepat, hari ini sudah bertemu lagi dengan 10 Muharram 1434 H, konon dalam sejarah banyak sekali peristiwa penting yang terjadi di bulan ini, walaupun dalam islam tidak hari-hari teretentu yang di istimewakan, karena sesungguhnya setiap hari itu adalah penting bagi setiap orang, khususnya mereka yang mengaku muslim. namun tidak salah jika kita kembali menegenang ada kejadian apa pada muharram ribuan tahn silam. saya mencoba membuka kembali beberapa babon yang di miliki diperpustakaan pribadi ditambah nanya-naya ke mbah gugel, dan ditemukanlah berbagai peristiwa di mulan ini. 1 Muharam - Khalifah Umar Al-Khattab membuat penetapan bulan dalam Hijrah, dan tepat di 10 Muharam - Dinamakan juga hari ‘Asyura’. dimana hari itu banyak terjadi peristiwa penting yang mencerminkan kegemilangan bagi perjuangan yang gigih dan tabah bagi menegakkan keadilah dan kebenaran.:

  • Nabi Adam bertaubat kepada Allah, dan bertemu kembali dengan istrinya Siti hawa
  • Nabi Idris diangkat oleh Allah ke langit.
  • Nabi Nuh diselamatkan Allah keluar dari perahunya sesudah bumi ditenggelamkan selama enam bulan.
  • Nabi Ibrahim diselamatkan Allah dari pembakaran Raja Namrud.
  • Allah menurunkan kitab Taurat kepada Nabi Musa.
  • Nabi Yusuf dibebaskan dari penjara.
  • Penglihatan Nabi Yaakob yang kabur dipulihkkan Allah.
  • Nabi Ayub dipulihkan Allah dari penyakit kulit yang dideritainya.
  • Nabi Yunus selamat keluar dari perut ikan paus setelah berada di dalamnya selama 40 hari 40 malam.
  • Laut Merah terbelah dua untuk menyelamatkan Nabi Musa dan pengikutnya dari tentera Firaun.
  • Kesalahan Nabi Daud diampuni Allah.
  • Nabi Sulaiman dikurniakan Allah kerajaan yang besar.
  • Hari pertama Allah menciptakan alam.
  • Hari Pertama Allah menurunkan rahmat.
  • Hari pertama Allah menurunkan hujan.
  • Allah menjadikan ‘Arasy.
  • Allah menjadikan Luh Mahfuz.
  • Allah menjadikan alam.
  • Allah menjadikan Malaikat Jibril.
  • Nabi Isa diangkat ke langit.

Muharram juga tentu akan menjadi pengelaman berharga buat saudara muslim kita di palestina karena di bulan ini nampak puncak jihad melawan zionis israel berlangsung....

wallohu 'alam bi murodi'

10 Muharram 1434 H
24 November 2012

Sunday 18 November 2012

puisi habibie untuk ainun

mulanya saya ingin mengisi blog sederhana ini dengan kumpulan kata yang di susun oleh saya sendiri, walaupun belum bagus bak penulis -penulis lain....
malam ini, mata saya berkaca dengan sebuah puisi dari sang habibi untuk mendiang sang istri...
tanpa minta izin pada mantan presiden RI, saya menuliskan di blog pribadi ini, semoga menjadi motivasi dalam mempersiapkan membangun rumah tangga yang suci nan hakiki...



Sebenarnya ini bukan tentang kematianmu, bukan itu.
Karena, aku tahu bahwa semua yang ada pasti menjadi tiada pada akhirnya,
dan kematian adalah sesuatu yang pasti,
dan kali ini adalah giliranmu untuk pergi, aku sangat tahu itu.
Tapi yang membuatku tersentak sedemikian hebat,
adalah kenyataan bahwa kematian benar-benar dapat memutuskan kebahagiaan dalam diri seseorang,
sekejap saja, lalu rasanya mampu membuatku menjadi nelangsa setengah mati,
hatiku seperti tak di tempatnya,
dan tubuhku serasa kosong melompong, hilang isi.
Kau tahu sayang,
rasanya seperti angin yang tiba-tiba hilang berganti kemarau gersang.
Pada airmata yang jatuh kali ini, aku selipkan salam perpisahan panjang,
pada kesetiaan yang telah kau ukir, pada kenangan pahit manis selama kau ada,
aku bukan hendak mengeluh, tapi rasanya terlalu sebentar kau disini.
Mereka mengira aku lah kekasih yang baik bagimu sayang,
tanpa mereka sadari, bahwa kaulah yang menjadikan aku kekasih yang baik.
mana mungkin aku setia padahal memang kecenderunganku adalah mendua,
tapi kau ajarkan aku kesetiaan, sehingga aku setia,
kau ajarkan aku arti cinta, sehingga aku mampu mencintaimu seperti ini.
Selamat jalan,
Kau dari-Nya, dan kembali pada-Nya,
kau dulu tiada untukku, dan sekarang kembali tiada.
selamat jalan sayang,
cahaya mataku, penyejuk jiwaku,
selamat jalan,
calon bidadari surgaku ….

BJ.HABIBIE

sumber : disini

Saturday 17 November 2012

Rindu


mengapa harus rindu
menyusuri jengkal kalbu
ragu malu menyatu
ah...
kenapa harus ada rasa itu
sapapun baru seujung kuku

jakarta, 161112


==================================



sambil dengerin lagu kiriman seorang sahabat pena....


What if
by Jason Derulo

What if?
What if I'm the one for you?
And you're the one for me?
What if...

If you are the one
Then us meeting here is fate
Future with a dog named Ben
Buy a house with a fireplace
This is the first I've seen your face
But there a chance we are soulmates
I know that this might sound crazy
You don't know my name

But we can't
We can't tell
The future no
The first kiss, the beauty of the world we know
So Imma say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if
We all can say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if

What if [6x]

Picture me on one knee
With the perfect diamond ring
We just met, but if you say "yes"
We'd have our wedding on the beach
It could happen, raise three kids
And grow old so happily
I know this may sound crazy
Cuz you don't know my name

But we can't
We can't tell
The future no
The first kiss, the beauty of the world we know
So Imma say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if
We all can say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if

Don't know what tomorrow brings
But i'm still hoping
That you are the one for me
Oh and what if I had you and what if you had me and
Baby, what's the reason we can't fall in love?
What if
What if
What if

But we can't
We can't tell
The future no
The first kiss, the beauty of the world we know
So Imma say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if
We all can say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if

But we can't
We can't tell
The future no
The first kiss, the beauty of the world we know
So Imma say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if
We all can say duuuduuu duuuduuu duuudu duuudu
Baby, what if

Tuesday 6 November 2012

aku bertemu denganmu [2]


...

bertemu denganmu...
hanya tiga waktu...
tanpa rayu...
ataupun ragu...
menyatu...
dalam kalbu...

masa lalu...
menjadi bumbu...
pemersatu...
antara aku...
dan diri-mu...
....

bdg,05112012
Teruntuk sahabat-sahabat baruku....di SPs BK UPI

---------------------------------------------------------------------------------------------------



saat bahagia (ungu feat andien)
Saat bahagiaku duduk berdua denganmu
Hanyalah bersamamu hmmm
Mungkin aku terlanjur
Tak sanggup jauh dari dirimu
Ku ingin engkau selalu

Tuk jadi milikku
Ku ingin engkau mampu
Ku ingin engkau selalu bisa
Temani diriku sampai akhir hayatmu
Meskipun itu hanya terucap
Dari mulutmu oooh dari dirimu
Yang terlanjur mampu bahagiakan aku
Hingga ujung waktu selalu
Seribu jalan pun ku nanti
Bila berdua dengan dirimu melangkah bersamamu
Ku yakin tak ada satu pun
Yang mampu merubah rasaku untukmu
Ku ingin engkau selalu
Tuk jadi milikku
Ku ingin engkau mampu
Ku ingin engkau selalu bisa
Temani diriku sampai akhir hayatmu
Meskipun itu hanya terucap
Dari mulutmu oooh dari dirimu
Yang terlanjur mampu bahagiakan aku
Hingga ujung waktu selalu
Mungkin aku terlanjur
Tak sanggup jauh dari dirimu
Ku ingin engkau selalu
Jadikan aku
Ku ingin engkau mampu
Ku ingin engkau selalu bisa
Temani diriku sampai akhir hayatmu
Meskipun itu hanya terucap
Dari mulutmu oooh dari dirimu
Yang terlanjur mampu bahagiakan aku
Hingga ujung waktu selalu

Sunday 4 November 2012

Aku bertemu denganmu

aku bertemu denganmu dalam riuh
aku bertemu denganmu dalam gejolak

hembusan isme-isme
menusuk rusuk-rusuk yang paling dalam
mengalir keseluruh alirah darah tanpa pandang bulu
seorang teknokrat atau melarat
entah 
hadirmu 
sebagai fatamorgana
yang hadir sebagai hayalan
atau
kartini
yang menerangi kegelapan

kawan
negeri ini banyak menyisakan peer anak bangsa

entahlah
bagaimana dengan nasibmu 
wahai idealisme...
nasionalisme...
patriotisme...
apakah engkau ikut terkubur...
bersama jasad-jasad pendiri negeri ini... 

Jayagiri Lembang, 03112012





 
Design by Free Themes | Bloggerized by Lasantha - Modified By MangABU | indahnya berbagi